2 tahun yang lalu
Oleh: Alfi Nur Ikrima

Analisis Lingkungan


Analisis lingkungan yang dilakukan untuk memberi rasa peka terhadap lingkungan sekitar. Kepekaan harus diasah agar daya dukung lingkungan memberi timbal balik yang menyamankan.

Analisis lingkungan yang dapat dilakukan di lingkungan sekitar dengan cara mengambil semua sampah plastik lalu mengkalsifikasikannya serta menganalisis semua jenis sampah yang dapat diolah secara cepat dan lama dalam penguraiannya.

berikut ini adalah analisis lingkungan yang dilakukan di daerah Kp. Bojong, Gunung Putri-Bogor

No

Nama Sampah

Jenis Sampah

Lama Penguraian

Dampak Negative

Dampak Positif

1

Plastik

Non organik

50-100 tahun

Pencemaran Tanah, menyebabkan banjir, Menyumbat saluran air, sumber penyakit , merusak pelestrian alam

Dapat digunakan kembali menjadi barang yang bernilai seperti kerajinan tangan dan dapat dijual untuk menghasilkan uang

2

Styrofoam

Non organik

Tidak dapat terurai

3

Kertas

Non organik

2-5 bulan

4

Kaleng Alumunium

Non organik

80-100 tahun

5

Sayuran

Organik

5-7 hari

Dapat menimbulkan bau tidak sedap, menimbulkan penyakit dan menggangu kesehatan, mengganggu kelestarian lingkungan

Dapat diolah menjadi kompos atau pupuk sederhana, bahan pakan ternak, biogas dan listrik, sampah organik kering dapat dijadikan kerajinan tangan

6

Nasi

Organik

5-7 hari

7

Produk kayu

Organik

7-30 hari

8

Ranting pohon, dedaunan

Oganik

5-7 hari

 

Gaya hidup modern banyak menghasilkan Jenis sampah non organik yang belum mampu terurai secara alami oleh alam, sehingga dapat mencemari bumi dan lingkungan sekitar. Oleh karena itu, sebagai manusia yang berakal kita harus memiliki kewajiban untuk memilah dan memilih sampah, pisahkan jenis sampah organik dan non organik, tidak membuang sampah sembarangan dan melakukan kegiatan 5R yaitu Reduce (mengurangi) jumlah sampah dengan menghemat pemakaian barang-barang sekali pakai seperti membawa kantung belanja sendiri sehingga mengurangi jumlah pemakaian plastik, membawa botol minum untuk mengurangi pembelian air minum kemasan, Reuse (Menggunakan kembali) barang-barang yang masih bisa digunakan, Recycle (Mendaur ulang) barang bekas atau sudah terpakai menjadi suatu barang baru yang bernilai, Refuse (Menolak) suatu barang atau aktivitas yang dapat menhasilkan sampah, dan Rot (Pembusukan) bagi sampah organik sisa-sisa makanan untuk dijadikan pupuk kompos atau MOL yang dapat dimanfatkan sebagai penyubur tanaman.

Mari kita bersama-sama menjaga lingkungan sekitar dengan menerapkan 5R agar tercipta lingkungan yang nyaman dan sehat. Perubahan dapat dilakukan mulai dari hal-hal kecil.

#TugasPLH

0 Komentar

Silahkan LOGIN untuk berkomentar.