5 tahun yang lalu
Oleh: Moristha Luciana Nainggolan

Analisis Lingkungan (Gizi)

Didalam suatu makanan terdapat komposisi yang mengandung beberapa kandungan gizi, yang salah satunya yaitu Natrium atau sodium. Natrium atau sodium merupakan salah satu mineral penting bagi tubuh. Kadar natrium di dalam tubuh sekitar 2 persen dari total mineral. Tubuh orang dewasa sehat mengandung 256 gram senyawa natrium klorida (NaCl) yang setara dengan 100 gram unsur natrium. Kadar natrium normal pada serum 310-340mg/dL.

Kebutuhan tubuh akan natrium telah banyak diteliti oleh ilmuwan yang bergerak di bidang gizi dan kesehatan. Kita memerlukan minimum 200-500 miligram natrium setiap hari untuk menjaga kadar garam dalam darah tetap normal, yaitu 0,9 persen dari volume darah di dalam tubuh.

Kekurangan natrium dapat menyebabkan volume darah menurun yang membuat tekanan darah menurun, denyut jantung meningkat, pusing, kadang-kadang disertai kram otot, lemas, lelah, kehilangan selera makan, daya ingat menurun, daya tahan terhadap infeksi menurun, luka sukar sembuh, gangguan penglihatan, rambut tidak sehat dan terbelah ujungnya, serta terbentuknya bercak-bercak putih di kuku.

Pada produk yang kedua juga memiliki kandungan Natrium miligram yang banyak.

Pada produk yang ketiga juga memiliki kandungan miligram Natrium paling banyak.

Pada produk keempat dan kelima juga ternyata ditemukan kandungan miligram Natriumnya yang banyak.

Menurut para ahli konsumsi sodium per hari sebanyak 1.100 hingga 3.300 mg atau setara dengan ½ hingga 1 ½ sendok teh garam. Untuk orang yang telah menderita penyakit tekanan darah tinggi dan penyakit lainnya yang sensitive dengan natrium sebaiknya untuk mengurangi kadar garam yang dikonsumsi.


@Choyei



1 Komentar

Silahkan LOGIN untuk berkomentar.