3 tahun yang lalu
Oleh: Asda

Pemuda Pelopor Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat

Permasalahan peran kepemudaan yang dilakukan dalam bentuk personal atau komunitas yang tumbuh kembang di setiap pedesaan untuk mewujudkan inovasi mandiri daerah dalam bentuk pemberdayaan  Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber Daya Alam (SDA) memang masih tertinggal.

Upaya untuk mengentaskan problematika yang menjadi polemik warga masyarakat di pedesaan dalam kontek kepemudaan pada hakikatnya adalah tanggung jawab dari pemerintah. Namun disisi lain, hal tersebut tidak bisa secara mutlak dilaksanakan oleh pemerintah, perlu adanya peranan kontribusi yang ideal dari para pemuda sebagai penyokong program pemerintah yang dewasa ini kita tahu bersama segala bentuk upaya bantuan pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan pemberdayaan pemuda, banyak tersendat dikalangan kaum borjuis atau elit birokrat atau oknum pejabat.

Disisi lain azas umum penyelanggaraan negara ini didasari atas kepastian hukum, azas tertib penyelenggaraan negara, azas kepentingan umum, azas keterbukaan, azas proporsional, azas profesionalitas dan azas akuntabilitas.

Bisa kita garis bawahi betapa ironinya yang terjadi dimasyarakat dan pemuda bahwasanya, berdasarkan azas-azas tersebut kita sebagai masyarakat dan pemuda mempunyai hak dan kewajiban yang sama untuk ikut memonitoring segala bentuk program dan kebijakan pemerintah lewat dinas terkait agar tidak terjadi deviasi atau penyimpangan dalam dalam hal operasional yang seharusnya menjadi hak masyarakat dalam bentuk pemberdayaan pemuda atau komunitas dan semua itu tidak pernah kita perhatikan.

Implikasinya adalah terjadi kesenjangan ekonomi di masyarakat, pemuda atau komunitas tidak terarahkan sesuai peraturan perundang-undangan. Oleh karena itu, Pemuda di Desa Mandalakasih Kecamatan Pameungpeuk yang mewakili seluruh aktivitas dari komunitas yang ada, diharapkan turut ikut serta menjadi pelopor pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Garut Selatan melalui wadah binaan dalam bentuk komunitas, paguyuban, lembaga atau sejenisnya.

Mari kita bersama - sama samakan persepsi, satukan tekad dan keinginan untuk mensejahterakan komunitas yang berimplikasi terhadap perubahan paradigma masyarakat dari tingkat tradisional ke tingkat modern.

#Pemuda #Pembangunan #Pemberdayaan #Masyarakat #Mandalakasih #Garutselatan

2 Komentar

Silahkan LOGIN untuk berkomentar.